KONTAN.CO.ID - Menghadapi dunia industri 4.0 dengan perkembangan pesat teknologi dan digitalisasi saat ini membuat peran dari Customer Experience (CX) dalam suatu perusahaan sangatlah penting. Alasannya, banyak terjadi perubahan perilaku konsumen dan paradigma produk sentris menjadi lebih menitikberatkan pada kepuasan konsumen. StratX, sebagai brand strategy and experience marketing solution pada 25 September 2019 lalu, meluncurkan forum diskusi pertama sebagai wadah knowledge-based sharing bagi pegiat bisnis online dan offline dalam mengembangkan strategi CX. Acara yang berkolaborasi dengan idEA Marketing Forum ini mengusung tema “Fakta Penting di Balik Sukses Customer Experience di Era Ekonomi Digital Indonesia”. Acara ini berlangsung di Idea Space, V office Centennial Tower Lt. 29 Jl. Jenderal Gatot Subroto Jakarta pukul 14.00-17.00 wib. Forum diskusi ini menghadirkan 3 narasumber inspiratif, yaitu : Burat Pangeran, Head of StratX Kompas Gramedia, Michael Salim, Senior Product Manager Bukalapak dan Grant Senjaya, Digital Partnership Manager PT. Hero Supermarket, Tbk. Dihadiri oleh lebih dari 40 peserta yang datang dari berbagai brand retail Indonesia, forum ini mendapat sambutan yang baik dari seluruh peserta karena berhasil memaparkan dan memberi masukan bagi pegiat bisnis untuk bisa tetap bertahan dalam situasi yang sangat dinamis. Beberapa brand e-commerce yang hadir dalam forum diskusi ini : rajamobil, blinkzap, telunjuk, omiyago, datascrip dan halodoc. Pada sesi sharing knowledge, StratX Kompas Gramedia memaparkan tentang pentingnya CX yang didasari data-data yang spesifik dan analisis secara mendalam bagi brand dalam menyusun strategi marketing. StratX juga menekankan pada end-to-end journey konsumen yakni keseluruhan pengalaman konsumen dengan brand yang menentukan kepuasan mereka dengan cara memposisikan diri sebagai konsumen untuk melihat keadaan sebenarnya terkait masalah, keinginan maupun kebutuhan dari konsumen. “Penerapan CX di industri semakin ke sini semakin penting. Tidak bisa lagi brand hanya tergantung pada brand itu sendiri. Hubungan brand dengan konsumen dimulai dengan mindset ‘become the consumer itself’”, ujar Burat Pangeran, Head of StratX.
Fakta Penting di Balik Suksesnya Customer Experience di era Ekonomi Digital Indonesia
KONTAN.CO.ID - Menghadapi dunia industri 4.0 dengan perkembangan pesat teknologi dan digitalisasi saat ini membuat peran dari Customer Experience (CX) dalam suatu perusahaan sangatlah penting. Alasannya, banyak terjadi perubahan perilaku konsumen dan paradigma produk sentris menjadi lebih menitikberatkan pada kepuasan konsumen. StratX, sebagai brand strategy and experience marketing solution pada 25 September 2019 lalu, meluncurkan forum diskusi pertama sebagai wadah knowledge-based sharing bagi pegiat bisnis online dan offline dalam mengembangkan strategi CX. Acara yang berkolaborasi dengan idEA Marketing Forum ini mengusung tema “Fakta Penting di Balik Sukses Customer Experience di Era Ekonomi Digital Indonesia”. Acara ini berlangsung di Idea Space, V office Centennial Tower Lt. 29 Jl. Jenderal Gatot Subroto Jakarta pukul 14.00-17.00 wib. Forum diskusi ini menghadirkan 3 narasumber inspiratif, yaitu : Burat Pangeran, Head of StratX Kompas Gramedia, Michael Salim, Senior Product Manager Bukalapak dan Grant Senjaya, Digital Partnership Manager PT. Hero Supermarket, Tbk. Dihadiri oleh lebih dari 40 peserta yang datang dari berbagai brand retail Indonesia, forum ini mendapat sambutan yang baik dari seluruh peserta karena berhasil memaparkan dan memberi masukan bagi pegiat bisnis untuk bisa tetap bertahan dalam situasi yang sangat dinamis. Beberapa brand e-commerce yang hadir dalam forum diskusi ini : rajamobil, blinkzap, telunjuk, omiyago, datascrip dan halodoc. Pada sesi sharing knowledge, StratX Kompas Gramedia memaparkan tentang pentingnya CX yang didasari data-data yang spesifik dan analisis secara mendalam bagi brand dalam menyusun strategi marketing. StratX juga menekankan pada end-to-end journey konsumen yakni keseluruhan pengalaman konsumen dengan brand yang menentukan kepuasan mereka dengan cara memposisikan diri sebagai konsumen untuk melihat keadaan sebenarnya terkait masalah, keinginan maupun kebutuhan dari konsumen. “Penerapan CX di industri semakin ke sini semakin penting. Tidak bisa lagi brand hanya tergantung pada brand itu sendiri. Hubungan brand dengan konsumen dimulai dengan mindset ‘become the consumer itself’”, ujar Burat Pangeran, Head of StratX.