KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks IDX SMC Liquid mencatatkan kenaikan paling tinggi dibandingkan indeks saham lainnya di Bursa Efek Indonesia (BEI). Berdasarkan data BEI, IDX SMC Liquid naik 7,51% sejak awal tahun 2021 hingga Senin (8/2). Seperti diketahui, IDX SMC Liquid merupakan indeks yang mengukur kinerja harga dari saham-saham dengan likuiditas yang tinggi yang memiliki kapitalisasi pasar kecil dan menengah. Jika melihat data Bloomberg, di antara konstituen indeks IDX SMC Liquid, saham PT Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) harganya naik tertinggi sebesar 62,69% ytd sampai Senin (8/2), disusul PT Timah Tbk (TINS) yang harganya melejit 41,41%. Kemudian saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) menguat hingga 32,52%, saham PT Link Net Tbk (LINK) naik 26,82%, harga saham PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) juga menguat 16,95%.
IDX SMC Liquid menguat 7,51% dari awal tahun, saham-saham ini yang naik tertinggi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks IDX SMC Liquid mencatatkan kenaikan paling tinggi dibandingkan indeks saham lainnya di Bursa Efek Indonesia (BEI). Berdasarkan data BEI, IDX SMC Liquid naik 7,51% sejak awal tahun 2021 hingga Senin (8/2). Seperti diketahui, IDX SMC Liquid merupakan indeks yang mengukur kinerja harga dari saham-saham dengan likuiditas yang tinggi yang memiliki kapitalisasi pasar kecil dan menengah. Jika melihat data Bloomberg, di antara konstituen indeks IDX SMC Liquid, saham PT Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) harganya naik tertinggi sebesar 62,69% ytd sampai Senin (8/2), disusul PT Timah Tbk (TINS) yang harganya melejit 41,41%. Kemudian saham PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) menguat hingga 32,52%, saham PT Link Net Tbk (LINK) naik 26,82%, harga saham PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) juga menguat 16,95%.