KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) resmi menutup 2022 dengan melemah tipis 0,14% ke level 6.850,61, Jumat (30/12). Dus, sepanjang tahun ini IHSG naik 4,09%. Nilai ini lebih rendah dari kinerja IHSG di 2021 sebesar 10,08%. Mitos kinerja IHSG yang selalu menghijau di Desember pun berhasil diputus, dengan koreksi 2,41% di tahun ini. Menteri Keuangan Indonesia Sri Mulyani Indrawati mengakui bahwa 2022 punya ujian yang luar biasa, yang mana negara maju mengalami pelemahan ekonomi yang signifikan. Selain pelemahan ekonomi adanya geopolitik turut menyebabkan distribusi rantai suplai.
IHSG 2022: Disetir Suku Bunga di Tengah Kenaikan Inflasi
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) resmi menutup 2022 dengan melemah tipis 0,14% ke level 6.850,61, Jumat (30/12). Dus, sepanjang tahun ini IHSG naik 4,09%. Nilai ini lebih rendah dari kinerja IHSG di 2021 sebesar 10,08%. Mitos kinerja IHSG yang selalu menghijau di Desember pun berhasil diputus, dengan koreksi 2,41% di tahun ini. Menteri Keuangan Indonesia Sri Mulyani Indrawati mengakui bahwa 2022 punya ujian yang luar biasa, yang mana negara maju mengalami pelemahan ekonomi yang signifikan. Selain pelemahan ekonomi adanya geopolitik turut menyebabkan distribusi rantai suplai.