IHSG Anjlok Pada Sesi Terakhir Perdagangan 9 Januari 2024



MOMSMONEY.ID - Akhir perdagangan bursa Selasa (9/1), Indeks harga saham gabungan atau IHSG masuk ke dalam zona merah. 

Di awal perdagangan IHSG sempat menguat tipis, sebelum akhirnya berbalik arah dan jatuh cukup dalam. 

IHSG mengalami pelemahan sekitar 83 poin atau sekitar 1,14% ke level 7.200 di sesi akhir Selasa (9/1).


Baca Juga: IHSG Terperosok Pada Penutupan Sesi Satu Perdagangan 9 Januari 2024

Untuk nilai transaksi hari ini tercatat sebesar RP 10.32 triliun. Sementara volume perdagangan sebanyak 184,49 juta lot saham.

Kondisi IHSG berbanding terbalik dengan bursa Asia lainnya. Saham Asia lain justru menguat didorong oleh sektor teknologi di Wall Street. 

Dilansir dari riset Indo Premier Sekuritas, investor menantikan angka inflasi AS berikutnya yang bakal dirilis pada pekan ini. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Francisca bertha