IHSG bangkit dan kembali lagi ke atas 4.000



JAKARTA. Sempat berkubang di zona merah pada sesi I, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sesi II hari ini, Rabu  (29/8) berhasil naik dan berada di zona hijau di penutupan sesi II.

IHSG tercatat naik 58,63 poin atau naik 1,48% menjadi 4.026,47. Tercatat ada 154 saham menguat dan 125 saham turun dan 74 saham diam tak bergerak.

Sampai pukul 16.00 WIB, tercatat ada 5.772,95 miliar saham berpindah tangan dengan nilai transaksi Rp 7.260,44 triliun.


Hampir semua sektor berada di zona hijau, yang dipimpin sektor industri lainnya yang naik 4,40%, menyusul sektor konstruksi yang naik 2,74%. Di Sektor finance berada di posisi ketiga yang naik 1,53%.

Sedangkan sektor basic industri tercatat naik 1,52%, infrastruktur naik 1,45%, pertambangan naik 0,91%, produk konsumen naik 0,81% dan sektor perdagangan naik 0,60%. Hanya ada satu sektor perkebunan berada di zona merah atau turun 0,75%, yaitu sektor perkebunan.

Sementara itu, saham LQ45 yang tercatat sebagai top gainers sesi II adalah; PT Surya Semesta International Tbk (SSIA) naik 15,25%, PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) naik 14,38%, PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) naik 11,82%, PT Vale Indonesia Tbk (INCO) naik 9,30% dan PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) naik 9,18%.

Sementara itu, saham LQ45 yang tercatat sebagai top losers pada perdagangan sesi II ini adalah; PT AKR Corporindo Tbk (AKR) turun 8,39%, disusul PT Multipolar Tbk (MLPL) turun 6,67%, Holcim Indonesia Tbk (SMCB) turun 5,75%, PT Perusahaan Gas Begara Tbk (PGAS) turun 2,88% dan PT Global Mediacom Tbk (BMTR) turun 2,63%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Asnil Amri