KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) naik tipis 0,02 poin ke 6.126,94 hingga akhir perdagangan Senin (6/9) di Bursa Efek Indonesia (BEI). Investor asing mencatat
net buy atawa beli bersih Rp 361,98 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) Rp 79,6 miliar, PT Telkom Indonesia Tbk (
TLKM) Rp 79 miliar, dan PT Bukalapak.com Tbk (
BUKA) Rp 52,2 miliar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Sarana Menara Nusantara Tbk (
TOWR) Rp 42,2 miliar, PT Sinar Mas Multiartha Tbk (
SMMA) Rp 25,3 miliar, dan PT Berkah Beton Sadaya Tbk (
BEBS) Rp 22,2 miliar.
Baca Juga:
Lakukan transformasi digital, simak rekomendasi saham Mitra Adiperkasa (MAPI) Top gainers LQ45 hari ini adalah:
- PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) 13,16%
- PT PP Tbk (PTPP) 12,50%
- PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) 3,55%
Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) -2,19%
- PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) -2,04%
- PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) -1,99%
Baca Juga: Kinerja unitlink membaik, indeks unitlink pendapatan tetap mulai tumbuh positif Meski IHSG menguat, masih ada lima indeks sektoral yang turun. Sektor teknologi mencatat penurunan paling dalam, yakni 1,25%. Sektor transportasi dan logistik melemah 0,72%. Sektor keuangan tergerus 0,14%. Sektor barang konsumsi primer turun 0,14%. Sektor barang baku melemah tipis 0,04%.
Di sisi lain, enam indeks sektoral lebih kuat menopang IHSG. Sektor properti dan real estat menguat 1,74%. Sektor perindustrian melesat 1,39%. Sektor kesehatan melaju 1%. Sektor infrastruktur naik 0,97%. Sektor barang konsumsi nonprimer menguat 0,77%. Sektor energi naik 0,45%. Total volume transaksi bursa mencapai 20,64 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 10,19 triliun. Sebanyak 252 saham menguat. Ada 239 saham yang turun harga dan 157 saham flat. Baca Juga:
Rupiah spot menguat 0,28% ke Rp 14.223 per dolar AS di akhir perdagangan Senin (6/9) Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Wahyu T.Rahmawati