IHSG Berbalik Menguat Pada Awal Perdagangan Rabu, 31 Juli 2024



MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik menguat pada perdagangan Rabu, 31 Juli 2024. Pada pukul 9.25 WIB, IHSG menguat 0,40% ke posisi 7.271. 

IHSG mengalami rebound setelah kemarin Selasa (30/7), indeks ditutup dengan penurunan 0,65% ke posisi 7.241,86. 

Sebanyak 240 saham menguat, sementara 175 saham lainnya melemah. Lalu, 200 saham tak bergerak dari posisi kemarin. 


Analis CGS International Sekuritas Indonesia melihat, investor tengah laporan keuangan emiten yang banyak dirilis mendekati batas akhir pelaporan. Tapi, IHSG dibayangi oleh melemahnya mayoritas bursa AS tadi malam dan terkoreksinya sebagian besar harga komoditas. 

CGS International Sekuritas memprediksi IHSG bergerak bervariasi cenderung menguat dengan kisaran support 7.195/7.145 dan resist 7.290/7.335. 

Selanjutnya: Chairman Toyota, Akio Toyoda Terancam Lengser dari Kursi Jabatannya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia