JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil rebound mengikuti jejak pasar global, Jumat (17/6). Mengacu data RTI, indeks ditutup naik 0,43% atau 20,752 poin ke level 4.835,143. Tercatat 175 saham bergerak naik, 117 saham bergerak turun, dan 89 saham stagnan. Perdagangan akhir pekan ini melibatkan 5,55 miliar lot saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 6,03 triliun. Delapan dari 10 indeks sektoral menopang laju IHSG. Sektor konstruksi naik 2,21% sekaligus memimpin penguatan.
Sementara, dua sektor yang memerah antara lain; pertambangan turun 0,62% dan keuangan turun 0,06%. Selain itu, laju IHSG juga mendapatkan sokongan dari aksi beli asing sebesar Rp 69,240 miliar. Tapi, tampaknya laju IHSG lebih tinggi tertahan oleh aksi jual asing Rp 33,731 miliar di pasar reguler. Saham-saham yang masuk top gainers LQ45 yaitu; PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) naik 6,31% ke Rp 1.685, PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) naik 5,93% ke Rp 1.965, dan PT Surya Citra Media Tbk (SCMA) naik 5,06% ke Rp 3.320.