KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengawali pekan ini dengan cerah. Senin (6/11) pukul 9.05 WIB, IHSG naik tipis 4,54 poin atau 0,06% ke 6.044,23. Pada awal perdagangan, lima dari 10 sektor menguat. Sektor infrastruktur mencatatkan kenaikan tertingig, yakni 0,63%. Sektor keuangan naik 0,35%. Sektor konstruksi menguat 0,30%. Sedangkan sektor perkebunan menguat 0,14% dan sektor industri dasar menanjak 0,12$. Sektor pertambangan mencatat penurunan terbesar, yakni 0,50%. Sektor perdagangan pun melemah 0,4%. Sektor aneka industri turun 0,34%. Sektor barang konsumer turun 0,21% dan sektor manufaktur terkoreksi 0,16%.
Tiga saham dengan kenaikan tertinggi pada indeks LQ45 adalah saham PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) yang menguat 2,06%, PT Hanson International Tbk (MYRX) 1,77%, dan PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) 1,69%. Sedangkan tiga saham dengan penurunan terbesar pada LQ45 adalah PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) 1,47%, PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) 0,86%, dan PT Global Mediacom Tbk (BMTR) 0,83%.