KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat tinggi pada perdagangan hari ini. Berdasarkan RTI, indeks Senin (27/8), menguat 0,96% ke level 6.025,97 diikuti aksi net buy investor asing sebanyak Rp 668,9 miliar. Dari data RTI, 221 saham menguat, berbanding 150 yang turun, dan 134 flat. Volume transaksi bursa mencapai 10,32 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 8,74 triliun. Menurut Bertoni Rio, Senior Analyst Research Division Anugerah Sekuritas Indonesia, sentimen perdagangan positif. Hal ini karena net buy foreign yang meningkat. Sinyal kenaikan suku bunga Amerika Serikat (AS) turut menekan dollar AS dan menyebabkan rupiah menguat tipis.
IHSG berpeluang melanjutkan kenaikan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat tinggi pada perdagangan hari ini. Berdasarkan RTI, indeks Senin (27/8), menguat 0,96% ke level 6.025,97 diikuti aksi net buy investor asing sebanyak Rp 668,9 miliar. Dari data RTI, 221 saham menguat, berbanding 150 yang turun, dan 134 flat. Volume transaksi bursa mencapai 10,32 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 8,74 triliun. Menurut Bertoni Rio, Senior Analyst Research Division Anugerah Sekuritas Indonesia, sentimen perdagangan positif. Hal ini karena net buy foreign yang meningkat. Sinyal kenaikan suku bunga Amerika Serikat (AS) turut menekan dollar AS dan menyebabkan rupiah menguat tipis.