JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 9,91 poin atau 0,17% ke level 5.840,94 pada Senin (31/7). Investor asing masih mencatatkan pembelian bersih sebesar Rp 335,98 miliar di seluruh pasar. Hans Kwee, Direktur Investa Saran Mandiri mengungkapkan, bahwa secara teknikal, kenaikan terbatas IHSG memang sudah seharusnya terjadi. "Hanya saja pasar sedikit berhati-hati," kata Hans kepada KONTAN, Senin (31/7). Hans mengungkapkan, investor menahan diri dengan panasnya tensi semenanjung Korea dan sentimen dari Amerika Serikat. Hans menambahkan, belum ada sentimen yang cukup kuat baik dari dalam dan luar negeri pada pergerakan IHSG hari ini, Selasa (1/8).
IHSG berpeluang menguat
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 9,91 poin atau 0,17% ke level 5.840,94 pada Senin (31/7). Investor asing masih mencatatkan pembelian bersih sebesar Rp 335,98 miliar di seluruh pasar. Hans Kwee, Direktur Investa Saran Mandiri mengungkapkan, bahwa secara teknikal, kenaikan terbatas IHSG memang sudah seharusnya terjadi. "Hanya saja pasar sedikit berhati-hati," kata Hans kepada KONTAN, Senin (31/7). Hans mengungkapkan, investor menahan diri dengan panasnya tensi semenanjung Korea dan sentimen dari Amerika Serikat. Hans menambahkan, belum ada sentimen yang cukup kuat baik dari dalam dan luar negeri pada pergerakan IHSG hari ini, Selasa (1/8).