IHSG berpeluang menguat terbatas pada Senin (18/10), simak sentimen yang mewarnai



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang untuk menguat pada perdagangan Senin (18/10). 

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana menilai, salah satu sentimen yang menggerakkan IHSG adalah harga komoditas global.

Dia mengatakan,pergerakan harga komoditas masih menarik dicermati dan diperkirakan akan mempengaruhi pergerakan emiten-emiten yang berkaitan dengan komoditas.


“Untuk Senin (17/10), kami memperkirakan IHSG masih berpeluang menguat namun sudah cenderung terbatas,” terang Herditya, Minggu (17/10).  

Proyeksi dia, IHSG akan bergerak dengan level resistance di 6.680 dan support di 6.550.

Baca Juga: IHSG naik 2,34% dalam sepekan, kapitalisasi pasar di bursa tembus Rp 8.000 triliun

Sejumlah saham seperti PT Delta Dunia Makmur Tbk (DOID), PT Indomobil Multi Jasa Tbk (IMJ), dan PT Bank Raya Tbk (AGRO).

Analis Pilarmas Investindo Sekuritas Okie Setya Ardiastama  memproyeksikan IHSG akan bergerak pada rentang 6.552 - 6.690. Dia menilai, sentimen IHSG lebih kepada sikap wait and see pelaku pasar menjelang rapat dewan gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) yang akan digelar pekan depan.

“Sehingga ada potensi taking profit dalam waktu dekat,” kata Okie.

Sebagai gambaran, IHSG berhasil ditutup menguat 0,11% ke level 6.633,338 pada perdagangan Jumat (15/10). 

Dalam sepekan, IHSG berhasil menguat 2,34%. Investor asing juga mencatatkan aksi beli bersih (net buy) sebesar Rp 5,15 triliun di pasar reguler.

Okie menilai, sepanjang pekan ini perdagangan IHSG diwarnai oleh sejumlah sentimen. Salah satunya yakni naiknya ekspektasi terhadap kinerja neraca perdagangan bulan September 2021 seiring dengan penguatan dari harga komoditas.

Selanjutnya: IHSG naik 2,43% dalam sepekan, ditopang penguatan harga komoditas

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi