MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi menguat lagi pada perdagangan Selasa (30/4). Namun, fluktuasi harga komoditas dan rupiah masih membayangi gerak indeks. IHSG pada Senin (29/4) ditutup dengan penguatan 1,7% ke 7.155,78. Tekanan jual asing masih ada, dengan net sell Rp 400,95 miliar. Penasihat keuangan D'Origin Louisa Rahardjo mengatakan, IHSG berbalik menguat kemarin lantaran didukung oleh optimisme akan kinerja keuangan emiten. Sebanyak 16,75 miliar saham diperdagangkan, dengan nilai Rp 13,68 triliun. Sebanyak 303 saham menguat, sementara 258 saham turun, dan 221 lainnya bergeming.
IHSG Berpeluang Menguat Terbatas, Tetap Waspadai Fluktuasi Harga Komoditas dan Rupiah
MOMSMONEY.ID - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi menguat lagi pada perdagangan Selasa (30/4). Namun, fluktuasi harga komoditas dan rupiah masih membayangi gerak indeks. IHSG pada Senin (29/4) ditutup dengan penguatan 1,7% ke 7.155,78. Tekanan jual asing masih ada, dengan net sell Rp 400,95 miliar. Penasihat keuangan D'Origin Louisa Rahardjo mengatakan, IHSG berbalik menguat kemarin lantaran didukung oleh optimisme akan kinerja keuangan emiten. Sebanyak 16,75 miliar saham diperdagangkan, dengan nilai Rp 13,68 triliun. Sebanyak 303 saham menguat, sementara 258 saham turun, dan 221 lainnya bergeming.