KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi tembus level 6.500 pada pembukaan perdagangan besok (18/4). Kemungkinan tersebut bisa terjadi, jika hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 sesuai proyeksi pelaku pasar. Data Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan Selasa (16/4) sukses ditutup di zona hijau, dengan kenaikan 0,72% ke level 6.481. Sayangnya, penguatan tersebut justru disertai aksi net sell dari investor asing di seluruh market yang mencapai Rp 559,81 miliar. Kepala Riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang mengatakan, pada pembukaan perdagangan Kamis (18/4), indeks berpeluang untuk menembus level 6.550. Saat itu terjadi, investor akan memburu saham sektor konstruksi, properti dan infrastruktur.
IHSG berpeluang tembus 6.500 usai pemilu, simak rekomendasi saham berikut
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi tembus level 6.500 pada pembukaan perdagangan besok (18/4). Kemungkinan tersebut bisa terjadi, jika hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 sesuai proyeksi pelaku pasar. Data Bursa Efek Indonesia (BEI) pada perdagangan Selasa (16/4) sukses ditutup di zona hijau, dengan kenaikan 0,72% ke level 6.481. Sayangnya, penguatan tersebut justru disertai aksi net sell dari investor asing di seluruh market yang mencapai Rp 559,81 miliar. Kepala Riset MNC Sekuritas Edwin Sebayang mengatakan, pada pembukaan perdagangan Kamis (18/4), indeks berpeluang untuk menembus level 6.550. Saat itu terjadi, investor akan memburu saham sektor konstruksi, properti dan infrastruktur.