KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada perdagangan Senin (22/6). IHSG terkoreksi 0,47% atau 23,44 poin ke level 4.918,83. Berdasar data dari Bursa Efek Indonesia (BEI), sektor pertambangan mengalami koreksi yang paling dalam, mencapai 1,43%. Setelahnya, disusul oleh sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi yang terkoreksi hingga 1,26%. Di tengah mayoritas sektor yang melemah, masih ada beberapa sektor yang menguat, seperti agrikultur yang tumbuh 2,01%. Ada juga sektor industri dasar dan kimia yang naik 0,97%.
IHSG berpeluang turun, simak rekomendasi JPFA, SCMA, dan TLKM untuk Selasa (23/6)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona merah pada perdagangan Senin (22/6). IHSG terkoreksi 0,47% atau 23,44 poin ke level 4.918,83. Berdasar data dari Bursa Efek Indonesia (BEI), sektor pertambangan mengalami koreksi yang paling dalam, mencapai 1,43%. Setelahnya, disusul oleh sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi yang terkoreksi hingga 1,26%. Di tengah mayoritas sektor yang melemah, masih ada beberapa sektor yang menguat, seperti agrikultur yang tumbuh 2,01%. Ada juga sektor industri dasar dan kimia yang naik 0,97%.