KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi melemah pada perdagangan hari ini. Analis Artha Sekuritas Indonesia, Dennies Christoper Jordan mengatakan, IHSG akan cenderung melemah dengan level suport 6.333 hingga 6.268 dan level resisten di 6.445 hingga 6.492 pada Selasa (19/1). "Secara teknikal, pergerakan IHSG menunjukkan dead cross pada indikator stochastic yang berada pada area overbought mengindikasikan potensi untuk melanjutkan koreksi," kata dia dalam riset yang diterima Kontan.co.id, Senin (18/1). Sentimen eksternal diprediksi juga akan mempengaruhi pergerakan IHSG, yakni dari hasil keputusan suku bunga bank sentral China atawa People's Bank of China (PBOC).
IHSG berpotensi melemah pada hari ini (19/1), cermati saham-saham ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi melemah pada perdagangan hari ini. Analis Artha Sekuritas Indonesia, Dennies Christoper Jordan mengatakan, IHSG akan cenderung melemah dengan level suport 6.333 hingga 6.268 dan level resisten di 6.445 hingga 6.492 pada Selasa (19/1). "Secara teknikal, pergerakan IHSG menunjukkan dead cross pada indikator stochastic yang berada pada area overbought mengindikasikan potensi untuk melanjutkan koreksi," kata dia dalam riset yang diterima Kontan.co.id, Senin (18/1). Sentimen eksternal diprediksi juga akan mempengaruhi pergerakan IHSG, yakni dari hasil keputusan suku bunga bank sentral China atawa People's Bank of China (PBOC).