IHSG dan saham tambang terjebak di area negatif



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) belum mampu keluar dari zona merah. Pada penutupan perdagangan hari ini (1/10), IHSG terpukul 0,62% ke level 4.236,29.

Sebanyak 141 saham memberatkan IHSG. Sementara cuma 94 saham yang bisa naik dan 90 saham diam di tempat.

Walau begitu, perdagangan masih berlangsung normal dengan meraup transaksi Rp 4 triliun dan volume 3,5 miliar saham.


Tujuh sektor bergerak negatif dengan sektor tambang melemah paling besar sebanyak 1,7%. Sedangkan sektor perdagangan, pertanian dan barang konsumsi masih mencoba bertahan di zona hijau walau hanya menguat masing-masing 0,29%, 0,26%, dan 0,08%.

Deretan saham tambang yang menyeret indeks hari ini antara lain PT Bayan Resources Tbk (BYAN) yang anjlok 8,33% menjadi Rp 1.100 dan PT Garda Tujuh Buana Tbk (GTBO) yang turun 5% menjadi Rp 4.275. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: