KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat pada perdagangan Selasa (14/1). Pagi ini pukul 9.06 WIB, IHSG menguat 15 poin atau 0,25% ke 6.312. Sembilan sektor menguat dan hanya satu sektor yang turun. Sektor infrastruktur melemah 0,47% di awal perdagangan. Sektor aneka industri menguat 0,60%. Sektor industri dasar naik 0,61%. Sektor keuangan menguat 0,57%. Sedangkan sektor manufaktur menguat 0,25%.
Baca Juga: IHSG berpeluang naik, ini rekomendasi saham dari Binaartha Sekuritas Top gainers LQ45 pagi ini adalah:
- PT Barito Pacific Tbk (BRPT) 2,07%
- PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) 1,89%
- PT Indika Energy Tbk (INDY) 1,57%
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) -1,72%
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) -1,15%
- PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) -0,99%