KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat pada perdagangan hari ini. Senin (10/5) pukul 9.15 WIB, IHSG naik 27,23 poin atau 0,46% ke 5.955,54. Pergerakan indeks sektoral kompak menguat. Kenaikan terbesar adalah IDX Energy yang menguat 0,86%. Disusul, IDX Consumer Noncyclical naik 0,84%, IDX Basic Materials naik 0,49%, IDX Consumer Cyclical menguat 0,48%, IDX Industrial naik 0,44%. Selanjutnya ada IDX Infrastructure yang melonjak 0,33%, IDX Finance menaik 0,32% dan IDX Techologies naik 0,28%.
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) naik 5,07%
- PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) naik 3,17%
- PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) naik 2,48%
- PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) turun 0,63%
- PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) turun 0,53%
- PT Japfa Tbk (JPFA) turun 0,48%