KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat pada awal perdagangan hari ini. Rabu (9/6) pukul 9.08 WIB, IHSG menguat 11,88 poin atau 0,20% ke 6.011,25. Pergerakan indeks sektoral bervariasi. Di mana, indeks dengan penguatan dari yang terbesar secara berurut-turut adalah IDX Technologies yang melonjak 12,75%. Disusul, IDX Transportation dan IDX Basic Materials. Berikutnya, ada IDX Energy, IDX Finance dan IDX Consumer Noncyclical.
Sementara itu, indeks dengan pelemahan terdalam secara berturut-turut adalah IDX Infrastructure yang turun 1,53%. Diikuti, IDX Consumer Cyclical, IDX Properties, IDX Healthcare dan IDX Industrial.
Baca Juga: IHSG diprediksi melanjutkan pelemahan pada perdagangan Rabu (9/6) Top
gainers LQ45 pagi ini terdiri dari:
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) naik 3,73%
- PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) naik 1,94%
- PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) naik 1,70%
Top
losers LQ45 pagi ini adalah:
- PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) turun 4%
- PT United Tractors Tbk (UNTR) turun 1,49%
- PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) turun 1,14%
Investor asing mencatat jual bersih atau
net sell Rp 20,10 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Rp 20,3 miliar, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (
PGAS) Rp 4,1 miliar dan PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (
MIKA) Rp 2,8 miliar. Sedangkan saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Telkom Indonesia Tbk (
TLKM) Rp 4,7 miliar, PT Bank Negara Indonesia Tbk (
BBNI) Rp 2,9 miliar, dan PT Bank Mandiri Tbk (
BMRI) Rp 2,2 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari