KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka menguat pada perdagangan hari ini. Kamis (15/4) pukul 9.15 WIB, IHSG naik 11,81 poin atau 0,20% ke 6.062,08. Tujuh indeks sektoral menguat dan menopang pergerakan IHSG. Penguatan dari yang terbesar secara berurut-turut adalah sektor perkebunan, infrastruktur, aneka industri, dan sektor perdagangan dan jasa. Penguatan selanjutnya dicetak oleh sektor keuangan, sektor manufaktur, dan sektor industri dasar.
Baca Juga: Bursa segara dibuka, simak rekomendasi saham yang manarik dikoleksi Kamis (15/4) Sementara itu, tiga sektor lainnya melemah, dengan penurunan dari yang terdalam adalah sektor konstruksi, pertambangan dan sektor barang konsumsi. Top
gainers LQ45 pagi ini terdiri dari:
- PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) naik 3,63%
- PT Charoen Paokphand Indonesia Tbk (CPIN) naik 2,80%
- PT Medco Energi International Tbk (MEDC) naik 2,59%
Top
losers LQ45 pagi ini adalah:
- PT Merdeka Copper Gold Tbk (MDKA) turun 2,26%
- PT Semen Indonesia Tbk (SMGR) turun 1,81%
- PT Indocement Tunggal Prakasa Tbk (INTP) turun 1,75%
Investor asing mencatat beli bersih atau
net buy Rp 35,89 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Rp 25,6 miliar, PT Aneka Tambang Tbk (
ANTM) Rp 12,4 miliar, dan PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) Rp 10,3 miliar. Sedangkan saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Astra International Tbk (
ASII) Rp 12,4 miliar, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk (
EMTK) Rp 5,7 miliar dan PT Bank Jago Tbk (
ARTO) Rp 4,9 miliar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari