JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak liar mengawali perdagangan di tengah sebagian besar pasar regional memerah, Kamis (17/11). Mengacu data RTI, indeks dibuka turun 0,10% ke level 5.180,063 pukul 09.07 WIB. Ada 55 saham bergerak turun, 78 saham bergerak naik, dan 67 saham stagnan. Perdagangan pagi melibatkan 523,3 juta lot saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 263,6 miliar. Enam indeks sektoral membebani arah IHSG. Sektor pertambangan turun 1,45%, aneka industri turun 0,52%, dan perdagangan turun 0,36%.
IHSG dibuka tergelincir ikuti pasar regional
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) bergerak liar mengawali perdagangan di tengah sebagian besar pasar regional memerah, Kamis (17/11). Mengacu data RTI, indeks dibuka turun 0,10% ke level 5.180,063 pukul 09.07 WIB. Ada 55 saham bergerak turun, 78 saham bergerak naik, dan 67 saham stagnan. Perdagangan pagi melibatkan 523,3 juta lot saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 263,6 miliar. Enam indeks sektoral membebani arah IHSG. Sektor pertambangan turun 1,45%, aneka industri turun 0,52%, dan perdagangan turun 0,36%.