KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) reli dua hari di zona merah dan belum mampu rebound. Selasa (4/9), indeks ditutup 1,04% menjadi 5.905,301. Investor asing kembali mencatatkan penjualan bersih atau net sell Rp 428,48 miliar. Analis Reliance Sekuritas Indonesia Robertus Yanuar Hardy mengatakan, pergerakan indeks hari ini dipengaruhi sentimen negatif dari nilai tukar rupiah yang telah menembus Rp 14.900. Robertus memproyeksikan IHSG hari Rabu (5/9) mengalami penurunan lagi. Namun, pelemahan mulai terbatas dengan level support 5.845. "Apabila berbalik rebound, maka resisten terdekat ada di 5.965," kata Robertus.
IHSG diperkirakan masih terjegal rupiah besok
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) reli dua hari di zona merah dan belum mampu rebound. Selasa (4/9), indeks ditutup 1,04% menjadi 5.905,301. Investor asing kembali mencatatkan penjualan bersih atau net sell Rp 428,48 miliar. Analis Reliance Sekuritas Indonesia Robertus Yanuar Hardy mengatakan, pergerakan indeks hari ini dipengaruhi sentimen negatif dari nilai tukar rupiah yang telah menembus Rp 14.900. Robertus memproyeksikan IHSG hari Rabu (5/9) mengalami penurunan lagi. Namun, pelemahan mulai terbatas dengan level support 5.845. "Apabila berbalik rebound, maka resisten terdekat ada di 5.965," kata Robertus.