JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi kembali melemah hari ini (17/4). Kondisi itu dipicu ketegangan antara Amerika Serikat (AS) dan Korea Utara. Analis OSO Sekuritas Riska Afriani menilai, pasar masih terus mencermati kondisi perekonomian global di tengah ketegangan geopolitik yang saat ini melibatkan AS dan Korea Utara. Sebelumnya, kondisi Timur Tengah sempat memanas setelah AS menyerang pangkalan militer Suriah. Dari dalam negeri, ada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta. "Perdagangan hari ini, IHSG akan bergerak mixed dengan kecenderungan melemah di level 5.595 dan 5.680," ujar Riska kepada KONTAN kemarin.
IHSG diprediksi kembali melemah awal pekan ini
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diprediksi kembali melemah hari ini (17/4). Kondisi itu dipicu ketegangan antara Amerika Serikat (AS) dan Korea Utara. Analis OSO Sekuritas Riska Afriani menilai, pasar masih terus mencermati kondisi perekonomian global di tengah ketegangan geopolitik yang saat ini melibatkan AS dan Korea Utara. Sebelumnya, kondisi Timur Tengah sempat memanas setelah AS menyerang pangkalan militer Suriah. Dari dalam negeri, ada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta. "Perdagangan hari ini, IHSG akan bergerak mixed dengan kecenderungan melemah di level 5.595 dan 5.680," ujar Riska kepada KONTAN kemarin.