KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,55% di level 6.338,51 pada perdagangan Senin (1/3). Analis MNC Sekuritas Aqil Triyadi menjelaskan penguatan tersebut didorong dari pergerakan bursa Asia yang kompak menguat, ditambah harga komoditas yang menguat seperti kenaikan emas, minyak WTI, dan nikel. IHSG juga masih berpeluang untuk melanjutkan penguatannya seiring dengan telah tertembusnya level resistence 6.315. Kemudian, pergerakan IHSG pada Selasa (2/3) dinilai juga masih akan dipengaruhi oleh pergerakan bursa global dan harga komoditas.
IHSG diprediksi kembali menguat pada Selasa (2/3), simak rekomendasi saham berikut
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 1,55% di level 6.338,51 pada perdagangan Senin (1/3). Analis MNC Sekuritas Aqil Triyadi menjelaskan penguatan tersebut didorong dari pergerakan bursa Asia yang kompak menguat, ditambah harga komoditas yang menguat seperti kenaikan emas, minyak WTI, dan nikel. IHSG juga masih berpeluang untuk melanjutkan penguatannya seiring dengan telah tertembusnya level resistence 6.315. Kemudian, pergerakan IHSG pada Selasa (2/3) dinilai juga masih akan dipengaruhi oleh pergerakan bursa global dan harga komoditas.