KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 124,38 poin atau 2,02% ke level 6.286,94 pada perdagangan Kamis (30/9). Analis Erdhika Elit Sekuritas, Ivan Kasulthan menyebutkan penguatan signifikan IHSG didorong net buy asing untuk saham BBCA dan BBRI pada detik-detik perdagangan akhir. "Nilai net buy masing-masing mencapai Rp 733,2 miliar dan Rp 648,3 miliar," ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (30/9). Untuk besok, dia menilai ada sentimen yang dapat mempengaruhi kinerja IHSG. Pertama, rilis beberapa data ekonomi dari AS seperti rilis data PMI manufacturing. Ivan melihat untuk bulan September sedikit masih ekspansi walaupun sedikit melambat dari bulan sebelumnya.
IHSG diprediksi lanjutkan penguatan pada Jumat (1/10), cermati saham-saham ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 124,38 poin atau 2,02% ke level 6.286,94 pada perdagangan Kamis (30/9). Analis Erdhika Elit Sekuritas, Ivan Kasulthan menyebutkan penguatan signifikan IHSG didorong net buy asing untuk saham BBCA dan BBRI pada detik-detik perdagangan akhir. "Nilai net buy masing-masing mencapai Rp 733,2 miliar dan Rp 648,3 miliar," ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (30/9). Untuk besok, dia menilai ada sentimen yang dapat mempengaruhi kinerja IHSG. Pertama, rilis beberapa data ekonomi dari AS seperti rilis data PMI manufacturing. Ivan melihat untuk bulan September sedikit masih ekspansi walaupun sedikit melambat dari bulan sebelumnya.