KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,5% ke level 5.557,52 pada perdagangan Rabu (18/11). Asing tercatat melakukan aksi beli bersih Rp 722,31 miliar di seluruh pasar. Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan mengatakan, penguatan IHSG hari ini dipengaruhi oleh optimisme pasar karena ada kabar positif terkait uji klinis vaksin Covid-19 dan fokus pemerintah pada pembangunan infrastruktur di sisa tahun ini dan 2021. Valdy memprediksi penguatan IHSG masih akan berlanjut hingga perdagangan Kamis (19/11) besok. Penguatan tersebut sebagai bentuk antisipasi pasar terhadap hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) terkait suku bunga maupun pandangan outlook ekonomi di sisa 2020 maupun tahun depan.
IHSG diprediksi masih akan melanjutkan penguatan pada Kamis (19/11)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat 0,5% ke level 5.557,52 pada perdagangan Rabu (18/11). Asing tercatat melakukan aksi beli bersih Rp 722,31 miliar di seluruh pasar. Analis Phintraco Sekuritas Valdy Kurniawan mengatakan, penguatan IHSG hari ini dipengaruhi oleh optimisme pasar karena ada kabar positif terkait uji klinis vaksin Covid-19 dan fokus pemerintah pada pembangunan infrastruktur di sisa tahun ini dan 2021. Valdy memprediksi penguatan IHSG masih akan berlanjut hingga perdagangan Kamis (19/11) besok. Penguatan tersebut sebagai bentuk antisipasi pasar terhadap hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) terkait suku bunga maupun pandangan outlook ekonomi di sisa 2020 maupun tahun depan.