KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indo Premier Sekuritas memprediksi, kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan positif pada pekan ini. Pasalnya, IHSG cenderung berada di zona merah selama tiga pekan terakhir. Equity Analyst PT Indo Premier Sekuritas Mino mengatakan, ada tiga sentimen yang akan memengaruhi pasar pada minggu ini. Dari domestik, musim pembagian dividen oleh sejumlah emiten akan menjadi sentimen positif. Sementara itu, dari eksternal, sentimen yang akan berpengaruh adalah keputusan suku bunga acuan The Fed dan harga komoditas yang berpotensi rebound. Meskipun begitu, perdagangan pekan ini tergolong singkat karena hanya berlangsung tiga hari, yaitu Senin, Selasa, dan Jumat, sebab Rabu dan Kamis merupakan libur Hari Raya Nyepi.
IHSG Diprediksi Positif Pekan Ini, Cek Rekomendasi Saham dari Indo Premier Sekuritas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indo Premier Sekuritas memprediksi, kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan positif pada pekan ini. Pasalnya, IHSG cenderung berada di zona merah selama tiga pekan terakhir. Equity Analyst PT Indo Premier Sekuritas Mino mengatakan, ada tiga sentimen yang akan memengaruhi pasar pada minggu ini. Dari domestik, musim pembagian dividen oleh sejumlah emiten akan menjadi sentimen positif. Sementara itu, dari eksternal, sentimen yang akan berpengaruh adalah keputusan suku bunga acuan The Fed dan harga komoditas yang berpotensi rebound. Meskipun begitu, perdagangan pekan ini tergolong singkat karena hanya berlangsung tiga hari, yaitu Senin, Selasa, dan Jumat, sebab Rabu dan Kamis merupakan libur Hari Raya Nyepi.