IHSG diramal naik, rekomendasi beli saham berikut!



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. IHSG ditutup melemah 0,16% di level 6.433.32 pada Jumat (9/3). Berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, support pertama dan kedua berada pada level 6.391,13 dan 6.348,94. Sementara, resistance pertama dan kedua berada pada level 6.467,27 dan 6.501,22.

Berdasarkan indikator daily, MACD telah membentuk pola dead cross di area positif. Namun, stochastic dan RSI sudah menunjukkan oversold atau jenuh jual. Sebelumnya, terlihat pola bullish harami candlestick pattern, yang mengindikasikan adanya potensi penguatan pada pergerakan indeks saham.

“Dengan demikian, IHSG akan menuju ke area resistance pada level 6.467 hingga 6.501,” prediksi Muhammad Nafan Aji, analis Binaartha Parama Sekuritas dalam riset yang diterima Kontan.co.id, Jumat (9/3).


Sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor, antara lain: 1. PT Krakatau Steel Tbk (KRAS), daily (480) (RoE: -5.50%; PER: -6.86x; PBV: 0.38x; Beta: 0.79): Sebelumnya, terlihat pola bullish doji star candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli pada area level 472 – 482, dengan target harga secara bertahap di level 500, 545, 595, 625, 650 dan 755. Support: 464. 2. PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR), daily (496) (RoE: 3.16%; PER: 13.76x; PBV: 0.43x; Beta: 1.19): Saat ini, harga bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan sebelumnya terlihat pola bullish harami candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli.“Akumulasi Beli” pada level 490 – 500, dengan target harga secara bertahap di 520, 540, 550, 570 dan 590. Support: 476. 3. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL), Daily (326) (RoE: 16.38%; PER: 7.14x; PBV: 1.17x; Beta: -0.24): Saat ini, terlihat pola bullish matching low candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli pada pergerakan harga saham. Akumulasi beli pada area level 320 – 328, dengan target harga secara bertahap di level 338, 348, 362, 396 dan 428. Support: 320 & 310. 4. PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS), daily (1.435) (RoE: 20.62%; PER: 16.28x; PBV: 3.36x; Beta: 1.56): Saat ini, terlihat pola bullish harami candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Selain itu, harga bertahan di atas garis bawah dari bollinger. Akumulasi beli pada area level 1.420 – 1.440, dengan target harga secara bertahap di level 1.455, 1.485, 1.505, 1.560 dan 1.610. Support: 1.400. 5. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA), daily (1.815) (RoE: 6.82%; PER: 17.95x; PBV: 1.22x; Beta: 1.67): Saat ini, harga bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola bullish doji star candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli pada area level 1.800 – 1.820, dengan target harga secara bertahap di level 1.850, 1.950, 2.070, 2.360 dan 2.650. Support: 1.780. 6. PT Waskita Karya Tbk (WSKT), daily (2.680) (RoE: 17.06%; PER: 9.39x; PBV: 1.60x; Beta: 2): Saat ini, terlihat beberapa pola bullish hammer candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. Akumulasi beli pada area level 2.620 - 2.690, dengan target harga secara bertahap di level 2.890, 3.030, 3.130 dan 3.590. Support: 2.490.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Dupla Kartini