IHSG ditutup di bawah 5.000



JAKARTA. Mengakhiri perdagangan hari ini, indeks harga saham gabungan (IHSG) ditutup turun 97,27 poin atau 1,92% ke 4.971,35.

Jumlah transaksi tercatat mencapai 16,9 juta lot atau setara dengan Rp 10 triliun. Hampir semua sektor mendarat di zona negatif.

Rinciannya agricultural (-2,88%), sektor basic-industries (-2,62%), sektor construction and property (-3,87%), sektor consumer goods (-2,80%), sektor finance (-2,30%), sektor infrastructure (+0,93%), sektor mining (-1,80%), sektor misc-industries (-0,16%), dan sektor trade (-2,33%).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: