KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tak berdaya hingga akhir perdagangan hari ini. IHSG ditutup melemah 34,49 poin atau 0,51% ke level 6.765,302 pada akhir perdagangan Jumat (10/3). Pelemahan IHSG ini ditopang oleh seluruh indeks sektoral. Di mana, pelemahan terdalam dicetak indeks sektor transportasi yang anjlok 1,47% hingga akhir perdagangan hari ini. Disusul, sektor teknologi yang turun 1,33%, sektor keuangan turun 0,7%, sektor infrastruktur melemah 0,55% dan sektor barang konsumen non primer yang turun 0,53%.
- PT Bank Jago Tbk (ARTO) turun 3,32%
- PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) turun 3,10%
- PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) turun 2,71%)
- PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA) naik 7,27%
- PT Industri Jamu dan Farmasi Sido Muncul Tbk (SIDO) naik 1,69%
- PT Harum Energy Tbk (HRUM) naik 1,55%