IHSG Ditutup Naik 0,45% Senin (13/11), GOTO, INKP dan ESSA Top Gainers di LQ45



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup di zona hijau pada perdagangan awal pekan ini. 

Mengutip data Bursa Efek Indonesia (BEI) via RTI Business, IHSG naik 0,43% atau bertambah 20,04 poin ke level 6.838,31 pada penutupan perdagangan Senin (13/11).

Sepanjang perdagangan IHSG bergerak di zona hijau dengan level terendah 6.812 dan level tertinggi 6.857. Kenaikan IHSG disokong total volume perdagangan 21,11 miliar dengan nilai transaksi Rp 7,28 triliun.


Baca Juga: IHSG Naik 0,47% ke 6.841 di Sesi I Senin (13/11), GOTO, INKP, ESSA Top Gainers LQ45

Sebanyak 283 saham menguat, 244 saham melemah dan 226 saham tidak berubah alias stagnan.  

Sebanyak 10 indeks sektoral menguat menopang laju IHSG dan satu melemah. 

Indeks sektoral yang menguat paling tinggi adalah sektor barang baku naik 1,07%, sektor infrastruktur menguat 1,05% dan sektor teknologi meleesat 0,78%. 

Sementara hanya sektor transportasi yang ditutup di zona merah turun 0,20%.

Baca Juga: IHSG Dibuka Naik, Cek Rekomendasi BBCA, BBNI, HMSP, PGEO, INCO, dan MAPA

Top gainers LQ45 adalah:

1. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) 3,95% ke Rp 79 per saham 2. PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (INKP) 3,24% ke Rp 8.750 per saham 3. PT Essa Industries Indonesia Tbk (ESSA) 2,50% ke Rp 615 per saham

Top losers LQ45 adalah:

1. PT Bank Jago Tbk (ARTO) 5,34% ke Rp 1.950 per saham 2. PT Mitra Adiperaksa Tbk (MAPI) 4,45% ke Rp 1.610 per saham 3. PT Chandra Astri Petrochemical Tbk (TPIA) 3,00% ke Rp 2.910 per saham

 
TPIA Chart by TradingView

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli