KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat tiga hari beruntun. Pada Rabu (11/4) sore, indeks acuan saham domestik kembali naik 35,11 poin atau setara 0,56% ke level 6.360,93. Mengacu data RTI, sembilan sektor menyumbang amunisi bagi laju indeks. Aneka industri dan industri dasar memimpin dengan kenaikan masing-masing 1,28% dan 1,13%. Hanya, sektor perkebunan yang turun tipis 0,08%. Meski demikian, jumlah saham yang naik hanya 181 saham, lebih sedikit dibandingkan 193 saham yang terkoreksi. Sedangkan, 117 saham lainnya stagnan.
IHSG ditutup naik 0,56%, reli tiga hari
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat tiga hari beruntun. Pada Rabu (11/4) sore, indeks acuan saham domestik kembali naik 35,11 poin atau setara 0,56% ke level 6.360,93. Mengacu data RTI, sembilan sektor menyumbang amunisi bagi laju indeks. Aneka industri dan industri dasar memimpin dengan kenaikan masing-masing 1,28% dan 1,13%. Hanya, sektor perkebunan yang turun tipis 0,08%. Meski demikian, jumlah saham yang naik hanya 181 saham, lebih sedikit dibandingkan 193 saham yang terkoreksi. Sedangkan, 117 saham lainnya stagnan.