JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tergelincir di tengah saham regional yang menghijau perdagangan, Senin (10/10). Mengacu data RTI, indeks ditutup terkoreksi 0,30% atau 16,321 poin ke level 5.360,82. Ada 165 saham bergerak turun, 135 saham bergerak naik, 93 saham stagnan. Perdagangan awal pekan ini melibatkan 12,14 miliar lot saham dengan nilai transaksi mencapai Rp 6,54 triliun. Tujuh dari 10 indeks sektoral membebani pergerakan IHSG. Sektor barang konsumsi memimpin penurunan 0,76% dan diikuti infrastruktur turun 0,53%, serta keuangan turun 0,44%.
Sementara, tiga sektor yang menghijau antara lain; aneka industri naik 1,08%, pertambangan naik 0,65%, dan pertanian naik 0,52%. Di pasar reguler, asing masih mencatatkan aksi jual sebesar Rp 140,033 miliar. Tetapi, keseluruhan perdagangan investor asing mencatatkan aksi beli yang cukup besar Rp 1,970 triliun. Saham-saham yang masuk top losers LQ45 antara lain; PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) turun 4,24% ke Rp 226, PT United Tractors Tbk (UNTR) turun 3,08% ke Rp 18.850, dan PT Pakuwon Jati Tbk (PWON) turun 2,26% ke Rp 650. Saham-saham yang masuk
top gainers LQ45 antara lain; PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk (PTBA) naik 3,23% ke Rp 11.200, PT Astra International Tbk (ASII) naik 0,91% ke Rp 8.275, dan PT Adaro Energy Tbk (ADRO) naik 0,73% ke Rp 1.385. Di sisi lain, pasar saham Asia menguat hari ini setelah debat calon presiden AS antara Hillary Clinton dan Donald Trump. Di sisi lain, pasar saham Thailand anjlok dipicu kondisi istana yang tengah tidak stabil. Mengacu Bloomberg, indeks MSCI Asia Pasifik kecuali Jepang naik 0,1% pada 16:00 sore waktu Hong Kong. Saham China naik karena pasar saham dibuka kembali setelah libur selama sepekan.
"Sepertinya kemenangan Clinton jelas pada pemilu pada tahap ini, "kata Ric Spooner, kepala analis pasar di CMC Markets Asia Pacific Ltd. Warga Amerika akan menentukan presidennya pada 8 November mendatang. Langkah Trump untuk lebih unggul tampaknya tersandung kasus video vulgar. Sejauh ini Trump menolak untuk berkomentar dan memilih menyerang Clinton. Sementara itu, saham Thailand menuju penurunan terbesar dalam lebih dari satu tahun, sedangkan ekuitas Filipina jatuh untuk hari keempat. Laporan data pekerjaan Amerika pada hari Jumat menunjukkan bank sentral tetap di jalur untuk kenaikan suku bunga pada bulan Desember Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Yudho Winarto