IHSG Kembali ke Zona Hijau di Awal Pekan Ini



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat 0,29% atau 19,81 poin ke level 6.900 pada penutupan perdagangan Senin (13/2) setelah tiga hari berada di zona merah pada pekan lalu.

Analis MNC Sekuritas Herditya Wicaksana menilai, IHSG berpotensi menguat dengan area support di level 6.835 dan resistance di level 6.960 pada perdagangan Selasa (14/2). 

“Kami perkirakan IHSG masih berpeluang bergerak menguat terbatas untuk menguji area 6.930,” kata Herditya kepada Kontan.co.id, Senin (13/2).  


Menurut dia, pergerakan IHSG masih dipengaruhi sikap investor yang cenderung wait and see menjelang rilis neraca perdagangan dan 7 Day Reverse Repo Rate (7DRRR). 

Baca Juga: IHSG Naik ke 6.900 Pada Senin (13/2), GOTO, BBRI, ISAT Paling Banyak Net Sell Asing

Equity Research Analyst Kiwoom Sekuritas Indonesia Rizky Khaerunnisa menganalisa IHSG ditutup menguat terbatas dengan candle bullish dengan indikator stochastic bullish, MACD histogram bergerak turun (line bullish) dan volume turun. 

Rizky memprediksi jika bergerak bearish, IHSG diperkirakan melemah ke kisaran support 6.834–6.871. Namun, jika IHSG mampu bergerak bullish, terdapat peluang menuju area resistance 6.932–6.951.

“Sentimen yang mempengaruhi IHSG besok, investor menunggu rilis data inflasi US,” kata Rizky. 

Baca Juga: Kompak, Harga Saham BBCA dan GOTO Menghijau di Perdagangan Bursa Senin (13/2)

Sementara, Equity Research Analyst Phintraco Sekuritas Rio Febrian memprediksi IHSG berpotensi rebound ke 6.940 pada Selasa (14/2). Pergerakan IHSG akan berada di area support 6.840 dan area resistance 6.960.

“IHSG membentuk pola morning star bersamaan dengan rebound Senin,” kata Rio. Pola tersebut mengindikasikan potensi rebound lanjutan hingga uji resistance 6.940-6.960 pada Selasa (13/2).

Menurut Rio, penguatan IHSG ini disokong ekspektasi konsumsi domestik yang kuat di 2023. Data terbaru menunjukkan pertumbuhan penjualan motor sebesar 37% yoy di Januari 2023 dari 24.6% yoy di Desember 2022. 

Baca Juga: IHSG Naik 0,29% ke 6.900 Pada Senin (13/2), GOTO, ACES, SIDO Top Gainers LQ45

Data tersebut mendukung kenaikan Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) ke 123 di Januari 2023, yang lebih tinggi dibandingkan dengan 119,9 pada Desember 2022. Hal ini meredam kekhawatiran dampak negatif dari pelemahan harga komoditas terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia di 2023.

Dengan itu, Rio merekomendasikan saham-saham yang berkaitan dengan konsumsi masyarakat antara lain, MYOR, GOTO, EXCL, dan ASII. Selain itu, potensi technical rebound lanjutan di ADMR, ITMG, ANTM, dan SRTG juga dapat diperhatikan pada Selasa (14/2).

Sementara Herditya mengimbau investor untuk mencermati saham ADRO, MEDC, dan BRIS.

Baca Juga: IHSG Berpotensi Menguat Pekan Ini, Cek Rekomendasi Saham Indo Premier Sekuritas

Sedangkan Rizky merekomendasikan beberapa saham berikut:

1. PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES)

Entry buy: Rp 525–Rp 545 Target harga: Rp 565–Rp 580 Support: Rp 520–Rp 525 Cutloss: Rp 515

2. PT Global Mediacom Tbk (BMTR)

Entry buy: Rp 294–Rp 300 Target harga: Rp 310–Rp 316 Support: Rp 290–Rp 294 Cutloss: Rp 288

3. PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS)

Entry buy: Rp 1.335–Rp 1.365 Target harga: Rp 1.400–Rp 1.420 Support: Rp 1.325–Rp 1.335 Cutloss: Rp 1.320

4. PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS)

Entry buy: Rp 1.580–Rp 1.625 Target harga: Rp 1.660–Rp 1.680 Support: Rp 1.590–Rp 1.580 Cutloss: Rp 1.585

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Wahyu T.Rahmawati