KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) satu jam sebelum ditutup untuk perdagangan sesi pertama masih dalam tekanan. Rabu (18/3) pukul 09.01 WIB, IHSG melemah 58,018 poin atau 1,30% ke 4.398,731. Sebanyak 97 saham naik, 251 saham turun dan 99 saham stagnan. Seluruh sektor saham kompak memerah. Sektor-sektor saham dengan pelemahan terdalam adalah sektor industri dasar yang turun 3,38%, sektor infrastruktur turun 2,20% dan sektor konstruksi turun 2,12%.
- PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) turun 6,94%
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) turun 6,93%
- PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) turun 6,85%
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) naik 5,53%
- PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) naik 2,45%
- PT Ace Hardware Indonesia Tbk (ACES) naik 2,02%