KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BNI Sekuritas memprediksi, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada dalam tren bearish selama di bawah 6.815. Pada perdagangan Selasa (30/5), IHSG terkoreksi 0,67% ke level 6.636,42, di bawah 5 day MA (6.690). Secara teknikal, indikator MACD bearish, Stochastic bearish, dan candle inverted hammer. “Level resistance berada di 6.758, 6.808 dengan support 6.589, 6.544," kata Head of Technical Research BNI Sekuritas Andri Zakarias Siregar dalam risetnya, Rabu (31/5). Dari Amerika Serikat (AS), indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melemah sebesar 0,15% pada Selasa (30/5). Sementara itu, S&P 500 relatif flat dengan pergerakan 0,00% dan indeks Nasdaq naik 0,32%.
IHSG Masih Tren Bearish, Cek Rekomendasi Saham ADRO, ICBP, ACES, TOWR Rabu (31/5)
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. BNI Sekuritas memprediksi, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berada dalam tren bearish selama di bawah 6.815. Pada perdagangan Selasa (30/5), IHSG terkoreksi 0,67% ke level 6.636,42, di bawah 5 day MA (6.690). Secara teknikal, indikator MACD bearish, Stochastic bearish, dan candle inverted hammer. “Level resistance berada di 6.758, 6.808 dengan support 6.589, 6.544," kata Head of Technical Research BNI Sekuritas Andri Zakarias Siregar dalam risetnya, Rabu (31/5). Dari Amerika Serikat (AS), indeks Dow Jones Industrial Average ditutup melemah sebesar 0,15% pada Selasa (30/5). Sementara itu, S&P 500 relatif flat dengan pergerakan 0,00% dan indeks Nasdaq naik 0,32%.