KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) menguat di awal perdagangan Rabu (29/5). Pukul 9.10 WIB,
IHSG menguat 0,90% ke 6.087,77. IHSG menguat setelah kemarin turun 1,08%. Kemarin, IHSG turun setelah naik dalam tiga hari perdagangan berturut-turut.
Top gainers LQ45 pagi ini adalah
- PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) 2,9%
- PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) 2,64%
- PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) 2,44%
Investor asing mencetak pembelian bersih Rp 147,43 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) Rp 59,3 miliar, BBRI Rp 47,78 miliar, dan TLKM Rp 22,86 miliar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah MNCN Rp 4,52 miliar, PT Bank Negara Indonesia Tbk (
BBNI) Rp 4,39 miliar, dan PT Bukit Asam Tbk (
PTBA) Rp 3,65 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Wahyu T.Rahmawati