KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) turun tipis 0,01% atau 0,40 poin ke 6.105,99 di akhir sesi I Selasa (27/7) perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI). Investor asing mencatat penjualan bersih Rp 56,10 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Sarana Menara Nusantara Tbk (TOWR) Rp 69 miliar, PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) Rp 39,1 miliar, dan PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Ro 37,6 miliar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Telefast Indonesia Tbk (TFAS) Rp 55,5 miliar, PT AKR corporindo Tbk (AKRA) Rp Rp 16,1 miliar, dan PT Bank Jago Tbk (ARTO) Rp 15,7 miliar.
Baca Juga: IHSG masih diselimuti ketidakpastian, ini strategi dari RHB Sekuritas Top gainers LQ45 hingga siang ini adalah:
- PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) 3,42%
- PT Medco Energi Internasional Tbk (MEDC) 1,96%
- PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) 1,35%
- PT Ciputra Development Tbk (CTRA) -5,38%
- PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPS) -5,12%
- PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) -4,26%