KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus melemah hingga akhir perdagangan sesi I hari ini. Jumat (19/3) hingga pukul 11.30 WIB, IHSG melemah 25,27 poin atau 0,40% ke 6.322,56. Tujuh indeks sektoral melemah dan menyeret IHSG. Pelemahan dari yang terdalam secara berturut-turut adalah sektor konstruksi yang anjlok 1,67%, sektor pertambangan turun 1,19%, sektor keuangan turun 0,98% dan sektor infrastruktur melemah 0,85%. Disusul, sektor perkebunan melemah 0,78%, sektor perdagangan dan jasa turun 0,56% dan sektor aneka industri melemah 0,29%.
Sementara itu, tiga sektor lainnya menguat. Penguatan terbesar di cetak sektor barang konsumsi naik 1,84%, disusul sektor manufaktur menguat 1,02% dan sektor industri dasar menguat 0,53%. Total volume transaksi bursa mencapai 10,62 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 5,36 triliun. Sebanyak 292 saham turun harga. Ada 161 saham menguat dan 177 saham flat. Baca Juga: Net buy asing Rp 33,09 miliar, IHSG melemah 0,5% ke 6.315,8 pada awal perdagangan Top losers LQ45 terdiri dari:
- PT Medco Energi International Tbk (MEDC) turun 3,20%
- PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) turun 3,06%
- PT Summarecon Agung Tbk (SMRA) turun 2,91%
- PT Japfa Tbk (JPFA) naik 4,92%
- PT Indocement Tunggal Tbk (INTP) naik 4,26%
- PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik 3,96%