KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melemah di awal perdagangan hari ini. Selasa (24/9) pukul 9.08 WIB, IHSG melemah 33,067 poin atau 0,43% menjadi 7.742,664. Pelemahan IHSG ini terseret oleh sebagian indeks sektoral. Indeks dengan pelemahan terdalam dicetak IDX Sektor Infrastruktur yang melemah 1,14% di pagi ini. Berikutnya, IDX Sektor Kesehatan, IDX Sektor Barang Konsumen Non-Primer dan IDX Sektor Teknologi.
- PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) turun 1,15%
- PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) turun 1,14%
- PT Indosat Tbk (ISAT) turun 0,91%
- PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik 6,4%
- PT Barito Pacific Tbk (BRPT) naik 1,86%
- PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) naik 1,23%