KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) turun lagi pada awal perdagangan hari ini. Kamis (14/11) pukul 9.07 WIB,
IHSG turun 6 poin atau 0,12% ke 6.134. Enam sektor menyeret
IHSG ke zona merah. Sektor infrastruktur turun 0,66%. Sektor aneka industri melemah 0,59%. Sektor perkebunan melemah 0,41%. Sedangkan sektor perdagangan dan jasa turun 0,33%. Sektor konstruksi dan properti masih meningkat 0,58%. Sektor barang konsumen naik 0,41%. Sektor tambang dan manufaktur menguat masing-masing 0,08%.
Baca Juga: Saat IHSG mengkerut, investor asing menadah 3 saham ini Top losers LQ45 pagi ini adalah:
- PT Pabrik Kertas Tjiwi Kimia Tbk (TKIM) -3,04%
- PT Vale Indonesia Tbk (INCO) -2,03%
- PT United Tractors Tbk (UNTR) -1,83%
Top gainers LQ45 terdiri dari:
- PT Ciputra Development Tbk (CTRA) 2,42%
- PT XL Axiata Tbk (EXCL) 1,74%
- PT PP Tbk (PTPP) 1,28%
Baca Juga: Simak rekomendasi saham Profindo Sekuritas untuk perdagangan Kamis (14/11) Investor asing mencatat penjualan bersih Rp 4,06 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (
TLKM) Rp 28,7 miliar, PT Perusahaan Gas Negara Tbk (
PGAS) Rp 3,5 miliar, dan PT Bukit Asam Tbk (
PTBA) Rp 3,2 miliar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Mandiri Tbk (
BMRI) Rp 5,6 miliar, PT Bank Negara Indonesia Tbk (
BBNI) Rp 4,9 miliar, dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Rp 2,6 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Wahyu T.Rahmawati