IHSG melesat 3,44%, ini delapan saham net buy terbesar asing, Jumat (17/4)



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melesat 3,44% atau 154,21 poin ke level 4.634,82 pada penutupan perdagangan Jumat (17/4).

Meski IHSG rebound, tapi investor asing masih mencatat jual bersih Rp 552 miliar di seluruh pasar.

Baca Juga: IHSG naik 3,44% ke 4.634,82 di akhir perdagangan Jumat (17/4)

Mengutip data RTI, sepanjang perdagangan IHSG bergerak di level 4.480,88 - 4.637,24. Sebanyak 262 saham naik dan 132 saham turun serta 131 saham tidak berubah.

Kenaikan IHSG turut ditopang net buy asing terhadap saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) yang berada di urutan teratas net buy asing sebear Rp 135,5 miliar pada hari Jumat.

Berikut delapan saham net buy terbesar asing pada penutupan perdagangan hari ini:

No  Nama Emiten Kode Saham Nilai (Rp/Miliar)
1 PT Bank Rakyat Indonesia Tbk BBRI 135,52
2 PT Telekomunikasi Indonesia Tbk TLKM 68,38
3 PT Sarana Menara Nusantara Tbk TOWR 20,02
4 PT MNC Land Tbk KPIG 5,11
5 PT Bank Permata Tbk BNLI 4,39
6 PT Bank Negara Indonesia Tbk BBNI 3,67
7 PT Selamat Sempurna Tbk SMSM 344,4 juta
8 PT Mayora Indah Tbk MYOR 284,6 juta
Baca Juga: IHSG langsung melesat di atas 3% di awal sesi II pada perdagangan hari ini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli