KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (
IHSG) menguat di awal perdagangan hari ini. Senin (7/12) pukul 9.06 WIB, IHSG naik 64 poin atau 1,11% ke 5.874. Seluruh indeks sektoral menguat bersama dengan IHSG. Sektor perkebunan mencetak kenaikan terbesar, yakni 1,98%. Sektor aneka industri naik 1,74%. Sektor tambang menguat 1,36%. Sektor keuangan naik 1,35%. Sektor manufaktur dan barang konsumsi menguat masing-masing 1,10%. Sektor perdagangan dan jasa naik 0,95%. Sektor konstruksi dan properti menguat 0,83%. Sektor industri dasar naik 0,72%. Sektor infrastruktur dan utilitas naik 0,58%.
Top gainers
LQ45 pagi ini adalah:
- PT Adaro Energy Tbk (ADRO) 4,53%
- PT Bukit Asam Tbk (PTBA) 2,42%
- PT Mitra Keluarga Karyasehat Tbk (MIKA) 2,23%
Baca Juga: Rupiah dibuka melemah 0,04% ke Rp 14.110 per dolar AS pada hari ini (7/12) Hanya saham PT Sarana Menara Nusantara Tbk (
TOWR) dan PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (
CPIN) yang turun pada awal perdagangan hari ini. Harga saham TOWR turun 0,47% dan CPIN turun sebesar 0,39%.
Investor asing mencatat
net buy alias beli bersih Rp 136 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Rp 51,2 miliar, PT Bank Central Asia Tbk (
BBCA) Rp 49 miliar, dan PT Astra International Tbk (
ASII) Rp 43 miliar. Saham-saham dengan penjualan bersih atau
net sell terbesar asing adalah PT Telkom Indonesia Tbk (
TLKM) Rp 18,3 miliar, CPIN Rp 2,4 miliar, dan PT Bank Tabungan Negara Tbk (
BBTN) Rp 2,3 miliar.
Baca Juga: Mayoritas indeks saham bursa Asia melemah pada Senin (7/12) pagi Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Wahyu T.Rahmawati