IHSG melorot, kinerja reksadana saham paling buruk di pekan lalu



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali bergerak di zona merah pada pekan lalu. Di mana, IHSG pun turun 1,45% di minggu lalu.

Tak pelak, kinerja negatif IHSG turut menyeret kinerja reksadana berbasis saham. Berdasarkan dari laporan Infovesta Utama yang dikeluarkan, Senin (21/6) reksadana saham ambles 3,15% dan reksadana campuran koreksi 1,81%. 

Sama halnya dengan IHSG, pasar obligasi juga tercatat mengalami kinerja yang kurang apik setelah Indeks Infovesta Government Bond turun 0,26%. Di sisi lain, Infovesta Corporate Bond naik tipis 0,09%.

Tetapi, tetap saja kinerja reksadana pendapatan tetap yang memang berbasis obligasi ikut turun. Tercatat, reksadana pendapatan tetap koreksi 0,42% dalam sepekan terakhir.

Baca Juga: Racikan portofolio reksadana pendapatan tetap untuk antisipasi rapat FOMC

Sementara, reksadana pasar uang tercatat berhasil mengambil kesempatan dan tetap mencatatkan kenaikan tipis 0,06%. Ini membuat reksadana tersebut menjadi satu-satunya reksadana dengan kinerja positif di pekan lalu

Berikut daftar reksadana yang memiliki return tertinggi secara month over month hingga 18 Juni 2021. 

  • Reksadana saham: Reksadana Treasure Saham Mantap return 18,77%
  • Reksadana campuran: Syailendra Balance Opportunity Fund return 14,33%
  • Reksadana pendapatan tetap: Sucorinvest Bond Fund return 1,49%
  • Reksadana pasar uang: Sucorinvest Money Market Fund return 0,51%
  • Reksadana indeks & ETF: Premiere ETF SMINFRA18 return 3,79%. 
  • Reksadana pendapatan tetap USD: Cipta Obligasi USD return 1,79%

Selanjutnya: Realisasi anggaran PEN mencapai Rp 226,63 triliun hingga 18 Juni 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari