JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat, dan membukukan rekor tertinggi baru, Senin (2/3). Indeks naik +27 poin (+0,51%) ke 5.477 setelah bergerak di antara 5.451-5.477. Sebanyak 137 saham naik, 148 saham turun, 88 saham tidak bergerak, dan 179 saham tidak ditransaksikan. Mengacu data closing market dari Mandiri Sekuritas yang diterima KONTAN, investor membukukan transaksi Rp7,14 triliun, terdiri dari transaksi reguler Rp5,8 triliun dan transaksi negosiasi Rp1,34 triliun. Di pasar reguler, investor asing membukukan transaksi beli bersih (net buy) Rp223 juta.
IHSG membukukan rekor baru di awal Maret ini
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat, dan membukukan rekor tertinggi baru, Senin (2/3). Indeks naik +27 poin (+0,51%) ke 5.477 setelah bergerak di antara 5.451-5.477. Sebanyak 137 saham naik, 148 saham turun, 88 saham tidak bergerak, dan 179 saham tidak ditransaksikan. Mengacu data closing market dari Mandiri Sekuritas yang diterima KONTAN, investor membukukan transaksi Rp7,14 triliun, terdiri dari transaksi reguler Rp5,8 triliun dan transaksi negosiasi Rp1,34 triliun. Di pasar reguler, investor asing membukukan transaksi beli bersih (net buy) Rp223 juta.