IHSG memperkecil pelemahan dan kembali ke 5.806,94 pada perdagangan sesi I



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil mempersempit pelemahan pada sesi pertama perdagangan hari ini. Mengutip RTI, Selasa (25/2), IHSG melemah tipis 0,109 poin atau 0,00% ke 5.806,94 hingga penutupan sesi pertama perdagangan di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Dari 10 sektor yang ada, lima sektor menyeret IHSG ke zona merah. Penurunan terbesar tampak pada sektor industri dasar yang turun 1,72%. Disusul sektor pertambangan yang turun 0,32% dan sektor manufaktur yang turun 0,27%. 

Sementara lima sektor lainnya yang berhasil menopang agar IHSG tak turun lebih dalam. Kenaikan tertinggi dicetak sektor aneka industri yang naik 2,04%. Menyusul sektor perbankan dan sektor perdagangan yang masing-masing naik 0,21% dan 0,19%. 


Total volume transaksi bursa hari ini mencapai 2,48 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 2,857 triliun. Ada 192 saham yang turun harga pada hari ini. Hanya 156 saham yang masih kuat mendaki dan 155 saham yang bertahan mendatar.

Baca Juga: IHSG dibuka di zona merah ke level 5.757,734 pada perdagangan Selasa (25/2)

Top losers LQ45 hari ini adalah:

  • PT AKR Corporindo Tbk (AKRA) turun 2,01%
  • PT Kalbe Farma Tbk (KLBF) turun 1,85%
  • PT HM Sampoerna Tbk (HMSP) turun 1,84% 
Top gainers LQ45 hari ini adalah 

  • PT Indah Kiat Pulp and Paper Tbk (INKP) naik 4,10%
  • PT Pabrik Kertas tjiwi Kimia Tbk (TKIM) naik 2,73%
  • PT Astra International Tbk (ASII) naik 2,46%
Baca Juga: IHSG ambles, saham-saham LQ45 ini harganya turun beruntun berhari-hari

Investor asing mencatat net sell atau penjualan bersih Rp 328,709 miliar di seluruh pasar. Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 125,1 miliar, PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) Rp 76,2 miliar, dan PT Surya Pertiwi Tbk (SPTO) Rp 71 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Anna Suci Perwitasari