JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus menanjak di pekan terakhir Juni. IHSG menguat 0,95% ke level 4.882,17. Investor asing mencatat aksi beli bersih Rp 691,32 miliar rupiah. Analis Lauthandana Securindo Krishna Dwi Setiawan memprediksi, IHSG berpeluang menanjak dengan support 4.836 dan resistance 4.940. Menurut Krishna, saham big caps khususnya perbankan akan mulai rebound. "Sekarang investor mulai melirik lagi saham perbankan," kata Krishna. Tax amnesty masih menjadi sentimen utama dalam negeri. Menurut Khrisna, sektor perbankan big caps seperti BBCA, BMRI, dan BBRI layak diperhatikan. "Saham ASII, UNVR, HMSP, INDF, ICBP dan saham properti juga menarik," kata Khrisna.
IHSG menanti rebound berikutnya
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terus menanjak di pekan terakhir Juni. IHSG menguat 0,95% ke level 4.882,17. Investor asing mencatat aksi beli bersih Rp 691,32 miliar rupiah. Analis Lauthandana Securindo Krishna Dwi Setiawan memprediksi, IHSG berpeluang menanjak dengan support 4.836 dan resistance 4.940. Menurut Krishna, saham big caps khususnya perbankan akan mulai rebound. "Sekarang investor mulai melirik lagi saham perbankan," kata Krishna. Tax amnesty masih menjadi sentimen utama dalam negeri. Menurut Khrisna, sektor perbankan big caps seperti BBCA, BMRI, dan BBRI layak diperhatikan. "Saham ASII, UNVR, HMSP, INDF, ICBP dan saham properti juga menarik," kata Khrisna.