IHSG menapaki rekor tertinggi baru di Rp 4.263,87



JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di perdagangan pagi sampai akhirnya menapakkan kaki ke rekor tertinggi barunya. Dengan optimis, IHSG menanjak 0,65% ke level 4.263,87 pada akhir sesi pertama. 

Di paruh pertama hari ini, 118 saham terangkat harganya. Sedangkan 95 saham turun dan 105 saham lainnya tak bergerak.

Perdagangan saham berlangsung normal dengan transaksi mencapai Rp 1,8 triliun dan volume sebanyak 2,35 miliar saham.


Tujuh sektor terlihat melaju, dipimpin oleh sektor aneka industri yang menguat 1,63%. Tiga sektor lain seperti pertanian, perdagangan, dan konstruksi masih terjebak di zona merah. Sektor pertanian turun terdalam sebesar 0,60%

Saham-saham yang mencetak kenaikan teratas antara lain PT Kedaung Indah Can Tbk (KICI) yang melejit 30,89% menjadi Rp 250, PT Indonesia Air Transport Tbk (IATA) terangkat 17,21% menjadi Rp 143, dan PT Bank Mayapada Tbk (MAYA) menanjak 10% ke Rp 2.200.

Sebaliknya, saham yang masuk dalam jajaran top losers hari ini antara lain PT Jakarta International Hotel Tbk (JIHD) yang terpukul 15,15% menjadi Rp 560 dan saham PT Intikeramik Alamasri Tbk (IKAI) yang turun 14,08% ke Rp 122.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: