KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di pembukaan perdagangan pekan ini. Senin (8/1) pukul 9.13 WIB, IHSG naik 0,23% atau 13 poin ke 6.3667,85. Tujuh sektor menopang kenaikan IHSG. Penguatan terbesar berasal dari sektor pertambangan. Sektor ini menanjak 0,57%. Sektor keuangan menguat 0,51%. Sektor perdagangan naik 0,31%. Sektor konstruksi menguat 0,28%. Sektor perkebunan mendaki hingga 0,22%. Sedangkan sektor barang konsumer dan manufaktur naik tipis 0,07% dan 0,01%.
IHSG mengawali pekan di zona hijau
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) menguat di pembukaan perdagangan pekan ini. Senin (8/1) pukul 9.13 WIB, IHSG naik 0,23% atau 13 poin ke 6.3667,85. Tujuh sektor menopang kenaikan IHSG. Penguatan terbesar berasal dari sektor pertambangan. Sektor ini menanjak 0,57%. Sektor keuangan menguat 0,51%. Sektor perdagangan naik 0,31%. Sektor konstruksi menguat 0,28%. Sektor perkebunan mendaki hingga 0,22%. Sedangkan sektor barang konsumer dan manufaktur naik tipis 0,07% dan 0,01%.